Friday, December 6, 2013

YAA MALIK AL MULK

Kau beri kekuasaan pada siapa yang Kau kehendaki
Kau cabut kekuasaan dari siapa yang Kau ingini
tanpa satupun, siapapun yang mampu menghalangi

tiada sekecil apapun kekuasaan yang mampu ku pegang tanpa izinMu
sebesar apapun kekuasaan yang Kau beri
dengan kekuatan dan kebijakan yang Kau sertakan bersamanya
tentu aku akan sanggup menunaikannya

beri kekuasaan padaku secukupnya
sekedar tuk menemaniku semakin dekat padaMu
sekedar membantuku mengayomi dan membela yang lemah
sekedar memimpinku dalam beramar ma'ruf
sekedar menjagaku dalam mencegah kemunkaran

berikan kekuasaan kepada orang orang beriman dan amanah
agar negeri ini menjadi negeri impian yang kau ridhoi

jauhkan negeri ini dari pemimpin yang dzolim
yang dengan kekuasaannya membuat kebijakan
yang memberi peluang pada kemungkaran
menggalakkan perzinahan dengan alasan peningkatan kesehatan
dengan kampanye melindungi dari penyakit menakutkan

lepaskan negeri ini dari pemimpin korup
yang hanya membesarkan perutnya sendiri
sibuk mempersiapkan warisan tuk tujuh turunan
kolektor rumah mewah dan perhiasan

hindarkan negeri ini dari pemimpin yang pinter tapi keblinger
dengan ilmunya menjauhkan kami dari konsep beribadah yang benar
menjunjung tinggi HAM yang tak jelas dasar pijaknya
mengaburkan makna aqidah dengan kebebasan logika

#Asmaul Husna :
Malik al Mulk = pemilik kerajaan mutlak,
Al Malik = maha berkuasa
Al Qodir = maha kuasa/ menentukan
Al Wali = maha memerintah                      

2 comments: