Ujung Ramadhan semakin meruncing.
Malam-malam syahdu telah berakhir.
Seperti apa kualitas diri kita yang sebenarnya mulai akan terlihat.
Apakah bangun malamnya kita karena rindu munajat atau karena makan sahur?
Mulai besok akan terlihat.
Apakah tilawah kita karena kenikmatan berinteraksi dengan Al Qur'an atau semata mengejar targetan perlipatan pahala?
Mulai besok akan terbukti.
Apakah kesabaran dan kedermawanan kita hanya akan menjadi sejarah setiap Ramadhan ataukah sudah menjadi akhlak diri?
Mulai besok akan terjadi.
Kalau Ramadhan kita sebut sebagai bulan latihan, maka besok kita akan melihat hasilnya.
Tak inginkah kita mengabadikan salah satunya sebagai hiasan hari-hari ke depan sampai berjumpa lagi dengan Ramadhan, insyaallah?
No comments:
Post a Comment